.

.

Monday, 27 January 2014

BUAH MATOA

Khasiat buah matoa – mungkin tidak semua orang mengetahui tentang buah ini. Sebagian orang mengetahui bahwa buah ini merupakan buah yang berasal dari papua, padahal buah ini juga dapat dijumpai di Maluku, Kalimantan, Sulawesi dan jawa. Buah matoa ini termasuk dalam jajaran tanaman yang  langka dengan memiliki rasa yang manis dengan aroma yang seperti buah durian dan sekilas dagingnya seperti buah rambutan. Buah ini memiliki pohon tinggi rindang yang bisa mencapai tinggi 20 meter dengan akar yang kuat dan kayu dari pohon matoa memiliki kualitas ekspor dan bagus untuk dijadikan bahan bangunan.

KHASIAT BUAH MATOA

Kulit dan bentuk dari buah ini sekilas seperti buah kedondong, dengan warna kulit hijau kecoklatan dengan bentuk oval. Cangkangnya tidak terlalu keras sehingga memudahkan untuk dibuka dan memiliki selaput tipis sebagai pembungkus di dalamnya, tekstur dari buah ini seperti buah kelengkeng yang sedikit kenyal. Buah ini memiliki kandungan yang kaya akan vitamin C dan E namun memiliki kandungan glukosa yang jenuh. Dikatakan jika mengkonsumsi buah ini terlalu berlebihan dapat membuat mabuk atau teler.
Di papua, buah ini memiliki dua jenis matoa, yaitu matoa kelapa dan matoa papeda. Perbedaannya terdapat pada tekstur buah, jenis matoa kelapa memiliki tekstur yang kenyal dan dapat mengelupas mudah dari bijinya, sedangkna jenis matoa papeda memiliki tekstur daging yang agak lembek dan lengket. Buah ini akan tumbuh baik dengan iklim curah hujan yang tinggi.
Selain dengan keunikan rasa dan aromanya, buah matoa ini memiliki khasiat, seperti kandungan vitamin C yang terdapat didalam buah ini berfungsi sebagai antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas dan berguna untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Sedangkan kandungan vitamin E yang terdapat di dalam buah ini berguna untuk membantu meringankan stress, memberikan nutrisi kepada kulit, dan dapat menangkal resiko penyakit kanker dan penyakit jantung koroner.

KHASIAT BUAH MATOA

Selain memiliki kandungan yang baik untuk tubuh, buah ini juga memiliki nilai jual yang tinggi, bisa di hargakan 20.000 ribu hingga 30.000 per kilonya. Jika anda berminat untuk mencobanya bisa ditemukan di supermarket besar. Itulah ulasan tentang khasiat buah matoa, semoga dapat bermanfaat bagi anda semua.

0 komentar:

Post a Comment

Unduh Adobe Flash player hosting Just Forex AVG Internet Security 2014

Page Navigation