.

.

Tuesday, 28 January 2014

KUBIS




Khasiat Kubis - Setelah kemarin kita membahas sayuran, yaitu Khasiat Brokoli, kali ini kita akan kembali membahas khasiat dari sayuran kubis. Kubis atau sering juga disebut dengan kol adalah salah satu sayuran yang populer. Sayuran yang bernama ilmiah Brassica oleracea ada yang mengatakan berasal dari Eropa Selatan dan Eropa Barat. Namun, ada juga yang mengatakan jika sayuran jenis ini berasal dari asia. Mungkin untuk saat ini pertumbuhan kubis dapat dibudidayakan di seluruh dunia baik di daerah tropis maupun subtropis.
Kubis memiliki banyak kandungan nutrisi yang sangat bermanfaat untuk tubuh kita, seperti kandungan vitamin A, vitamin B kompleks dan juga vitamin C. Selain itu, kubis juga mengandung klorofil, flavanoid, idole, dithiolthione, coffeic, isothiochyanate, asam ferilat, asetaminohapen, zat besi, potassium dan juga kalsium. Kandungan-kandungan tersebut dapat memberikan khasiat kubis yang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita.

Khasiat Kubis
Lalu apa saja sebenarnya khasiat kubis tersebut? Berikut adalah khasiat kubis yang sangat baik untuk kesehatan tubuh kita:
  1. Khasiat kubis dapat mencegah resiko katarak, ini karena kandungan betakaroten dalam kubis sangat tinggi, sehingga dapat membantu melindungi mata dari penyakit mata seperti yang berkaitan dengan usia (degenerasi makula) dan juga dapat mencegah dari resiko katarak.
  2. Khasiat buah kubis dapat mencegah pertumbuhan kanker, ini karena kubis mengandung zat yang dapat melawan kanker. Zat tersebut adalah lupeol, sinigrin. Diindolylmethane (DIM), indol-3-karbinol (I3C) dan sulforaphone. Dan ini semua dapat membantu memicu enzim pertahanan tubuh yang dapat menghambat pertumbuhan tumor. Kandungan I3C dan sulforaphane dalam kubis juga telah terbukti sebagai zat anti-kanker.
  3. Khasiat kubis dapat meringankan sembelit, ini karena kubis mengandung serat yang sangat tinggi, sehingga dapat membantu merangsang sistem pencernaan, dengan demikian kubis juga dapat menghilangkan sembelit.
  4. Khasiat kubis dapat mengatasi tukak lambung. Berdasarkan sebuah studi di Stanford University School of Medicine, jus kubis segar sangat efektif untuk mengobati tukak lambung. Ini karena kubis mengandung glutamnin yang tinggi.
  5. Khasiat kubis dapat mengurangi resiko penyakit Alzheimer, ini berlaku untuk kubis merah. kubis merah mengandung vitamin K dan antosianin, kandungan tersebut dapat berfungsi sebagai antioksidan yang dapat membantu mengurangi plak-plak pada otak, sehingga dapat mencegah penyakit alzheimer.
  6. Khasiat kubis dapat berfungsi sebagai anti-inflamasi, ini karena kubis adalah sumber asam amino glutamin yang baik, sehingga dapat dipercaya dalam membantu mengobati semua jenis peradangan.
  7. Khasiat kubis dapat membantu perawatan kulit, ini karena kubis mengandung antioksidan yang dapat membantu melindungi kulit dari krerusakan akibat radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini.
  8. Khasiat kubis dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, ini karena kandungan vitamin C dalam kubis sangat tinggi, sehingga dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh dan juga membantu untuk melawan radikal bebas.

Selain khasiat kubis yang tadi disebutkan, khasiat kubis juga sangat baik untuk membantu menurunkan berat badan. Selain itu kandungan asam laktat dalam kubis juga memberikan khasiat kubis yang  sangat baik yaitu dapat meringankan nyeri otot. Tidak hanya itu, khasiat kubis juga dapat menghilangkan alkohol dalam darah serta mempercepat penyembuhan bisul.

Khasiat Kubis

Itulah tadi beberapa khasiat kubis yang sangat baik untuk kesehatan tubuh kita. Mengkonsumsi banyak sayur-sayuran memang sangat baik untuk menjaga tubuh kita tetap sehat. Semoga tulisan khasiat kubis ini dapat bermanfaat untuk semua pembacanya.

0 komentar:

Post a Comment

Unduh Adobe Flash player hosting Just Forex AVG Internet Security 2014

Page Navigation